pertama dari film
Un baiser, s’il vous plaît / Shall we kiss ?
Versi Perancis, Teks Bahasa Inggris, Film Komedi Romantis (100’),
Pemain : Virginie Ledoyen, Emmanuel Mouret, Julie Gayet, Michaël Cohen, Frédérique Bel, Stefano Accorsi
Karya : Stéphane Kazandjian (2007)
Emilie bertemu Gabriel secara kebetulan di Nantes. Walaupun mereka saling mencintai, tetapi jalan hidup masing-masing menggugah kesadaran mereka bahwa tidak mungkin mereka bersatu. Gabriel suka menciumnya. Ia juga, tetapi kisah itu mencegahnya: kisah seorangwanita bersuami dan tentang sahabatnya yang terkejut oleh dampak dari sebuah kecupan. Kecupan yang tanpa konsekuensi.
itu resensinya menurut situs resminya festival sinema perancis 2009. okey bagaimanakah ceritanya? heheheh ini kisah cinta rumit yang berawal dari sebuah ciuman. yup...ciuman itu biasanya berbekas dengan rasa yang tertinggal di hati. entah sebelumnya da rasa atau tidak bahkan dengan orang yang tidak di kenal maupun sahabat sendiri.
kisah ini menceritakan cerita yang di ceritakan Emilie kepada Gabriel.. sebuah cerita tentang 2 orang bersahabat yang menjadi rumit persahabatan mereka karena ciuman yang pernah mereka lakukan....
ciuman itu meninggalkan kenangan, dan bahkan membuat mereka harus menyelingkuhi pasangan masing2... tapi menurut saya ceritanya tidah semurahan yang anda bayangkan (cerita tentang perselingkuhan) bukan.... tapi ada penjelasan2 yang logis di dalamnya mengapa mereka melakukan dan mengapa semua terjadi. ada sebab dan ada akibat....
kisahnya menarik buat di simak, tapi agak membosankan diawal karena banyak dialog tentang kebingungan2 mereka. dan agak lelah juga saya mengikuti membaca subtitle bahasa inggrisnya...
yang film ini dengan bahasa perancis dan teks inggris.. namun itu semua tidak mengurangi indahnya cerita ini kok..
oh iya jangan kaget pada saat menonton, banyak adegan yang 21++ dan adegan deep kissing yang bikin deg-degan, juga cumbuan2 yang bikin jantung makin berdegup, sangat tidak disarankan buat anak kecil dan orang berpenyakit jantung wkwkwkwkww......
nah apakah Emilie akhirnya memperbolehkan Gabriel menciumnya? di tonton saja deh ya...
Modern love
Versi Perancis, Teks Bahasa Inggris, Film Komedi Romantis (92’),
Pemain : Alexandra Lamy, Stéphane Rousseau, Bérénice Béjo, Pierre François Martin Laval, Clotilde Courau
Karya : Stéphane Kazandjian (2008)
nah film yang ini, di luar dugaan bagu banget, hahahahaha.... saya sempat underestimate dengan judulnya yang biasa banget... ternyata ini film multi plot, yang terdiri dari 3 plot yang kompleks dan saling terkait, namun secara gak langsung :D
1 cerita ialah menceritakan tentang Modern Love sebuah judul film yang di putar di era dalam film ini (jadi konsep film dalam film) nah 2 cerita cinta yang lain ialah kisah yang bergulir di masa film.... yang saling terkait selama setahun.
film ini film musikal, dan lagunya itu menceritakan kisah cinta yang dijalani mereka berenam.. lagunya bagus2 dan setahu saya film musikal perancis selalu bagus lagunya dan suara penyanyinya bagus2 :D
alurnya dinamis dan tidak membosankan, sarat dengan makna dalam cinta dan masing2 dari mereka mencari kebahagian dalam cinta mereka. gak selamanya yang sempurna dan indah itu akan abadi... dan gak selamanya berakhir bahagia, yang berakhir bahagia itu cuma film.
dan rate buat film ini menurut katalog sih 12+ DO yah dalam bimbingan ortu. wakakakaka dan hasilnya film ini di sensor dengan tidak beradab. pada adehan cumbu dan ciuman di tutup pake tangan oleh projeksionisnya waduh gak banget dah! lagian mana ada orang tua yang ngajak anak kecil nonton film perancis coba? rata2 filmnya 21++ semua (doh) kalo mau nyensor mending si potong jangan pake di tutupin. bikin males yg nonton. (heran padahal yang shall we kiss? tuh enggak loh, bahkan saya bisa lihat buah dada di mana-mana..
btw ada yang punya lagu2 dalam film ini gak ya? nyari di mana ya?
weh romantis tuh film.. tapi kek ya di jogja gak ditayangin deh..
BalasHapusPengen liaaatt !!!
BalasHapusNice review, Pied ... selalu membuatku pengen nonton :D
*skip spoiler part*
BalasHapuswah.. kok gak profesional banget ya sensornya itu ditutupin gitu.. itu berarti mereka gak serius atau gak siap dalam menyelenggarakan even ini
minta dvd bajakannya pied!
BalasHapuspayah sensornya....
BalasHapusgak prof...
gak seruuu...
payaaaah...
(idiot)
hm... keren juga tuh..
BalasHapus